Ikan yang dipelihara tersebut, jelasnya, akan dipanen yang nantinya dimakan murid, sekaligus menambah protein bagi anak-anak SD.
Laporan Muhammad Nazar I Pidie
SERAMBINEWS.COM, SIGLI- Pemerintah Pusat mengalokasikan dana untuk Program Gizi Anak Sekolah (Progas) di 33 SD di Pidie.
Tahun 2019 anggaran diplotkan untuk SD bersumber dari APBN sekitar Rp 2,6 miliar dan APBK Rp 2,4 miliar.
Anggaran tersebut digunakan sekolah untuk memberikan makan untuk murid dua kali dalam satu minggu, untuk menambah gizi anak-anak.
• Rider Mancanegara dan Indonesia Dilepas di Event Langsa Berkuda
• Menunggu Jenazah Hakim Jamaluddin, Ini Penuturan dan Permintaan Ketua PN Nagan Raya
• SMK-PP Negeri Saree Kembali Raih Penghargaan Abdi Bhakti Tani dari Menteri Pertanian
" Progras tersebut telah dilaksanakan pada tahun 2018, tahun ini dilanjutkan lagi hingga tahun 2022," kata Programme Assistant World Food Programme (WFP), Sumiaty, kepada Serambinews.com, Sabtu (30/11/2019).
Ia menyebutkan, Progas tersebut dilanjutkan hingga 2022 karena komitmen Pemkab yang bersedia menganggarkan dana APBK.
Kata Sumiaty, Pemkab Pidie juga membantu ikan jenis nila yang dipelihara di beberapa SD di Pidie.
Ikan yang dipelihara tersebut, jelasnya, akan dipanen yang nantinya dimakan murid, sekaligus menambah protein bagi anak-anak SD.
"Bupati Pidie, Roni Ahmad SE atau Abusyik dan Kepala Dinas Kelautan Pidie, Ir Tarmizi ikut hadir saat penyerahan bibit ikan di SD Gigieng Simpang Tiga," ujarnya.
Ia menambahkan, atas kepedulian Pidie terhadap gizi murid sehingga WFP memilih Sekretaris Disdik Pidie, Ridwandi, untuk berangkat ke Negara Kamboja, pada November 2019. Pak Ridwandi terpilih satu orang dari seluruh Indonesia," sebutnya.
Sekda Pidie, H Idhami SSos MSi, kepada Serambinews.com, Sabtu (30/11/2019) menjelaskan, Disdik Pidie telah dua tahun menerima dana Progas dari Pemerintah Pusat.
Dana tersebut dikirim langsung ke rekening masing-masing 33 SD.
"Dana itu dikelola sekolah dengan memberikan makan dua hari dalam seminggu untuk menambah gizi murid," sebutnya.
Kata Idhami, SD menjadi sasaran disdik sekolah di kawasan pesisir yang muridnya dominan miskin. (*)
"ikan" - Google Berita
November 30, 2019 at 01:58PM
https://ift.tt/2P4fbYK
Abusyik Serahkan Bibit Ikan Nila di SD Gigieng, Menunjang Progas di Pidie, Ini Total Dananya - Serambi Indonesia
"ikan" - Google Berita
https://ift.tt/2Lm4jo8
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Abusyik Serahkan Bibit Ikan Nila di SD Gigieng, Menunjang Progas di Pidie, Ini Total Dananya - Serambi Indonesia"
Post a Comment