Search

Jakarta Banjir, Banyak Ikan Lele Dumbo Nyasar ke Rumah Warga - Suara.com

Suara.com - Belum lama ini publik dikejutkan dengan kondisi Jakarta banjir sejak hari pertama tahun 2020. Beberapa kawasan di DKI Jakarta hingga saat ini masih tergenang air. Tidak selamanya momen Jakarta banjir ini menyisakan kisah sedih melainkan juga kejadian lucu.

Belakangan, sejumlah warga di Jakarta dikagetkan dengan banyaknya ikan lele dumbo yang nyasar di kediaman mereka.

Dihimpun Suara.com dari akun Twitter @notasadgirll, Sabtu (4/1/2020), wanita yang diketahui bernama Aurel ini, mengunggah cuplikan video di mana banyak ikan lele dumbo berenang dalam rumah saat banjir.

Bukan kediamannya, ternyata lele dumbo itu masuk di dalam rumah milik teman ibunya. Bukan hanya satu, bahkan ada lebih dari 3 ikan lele dumbo berkeliaran di rumah tersebut.

Lele dumbo nyasar di rumah warga saat banjir. (Twitter/@notasadgirll)
Lele dumbo nyasar di rumah warga saat banjir. (Twitter/@notasadgirll)

"Ya ampun lelenya gede-gede banget, kasihan yang melihara udah diumpanin sampai gede, taunnya hanyut kena banjir," tulis Aurel.

Tidak lama kemudian, dirinya kembali mengunggah foto ikan lele dumbo tadi sudah dipotong oleh warga dan siap untuk diolah menjadi masakan.

Bukan hanya rekan dari ibu Aurel yang mengalami kejadian ikan lele dumbo nyasar tersebut, ternyata banyak warganet juga kedatangan ikan lele dumbo di kediaman mereka.

Lele dumbo nyasar di rumah warga saat banjir. (Twitter/@notasadgirll)
Lele dumbo nyasar di rumah warga saat banjir. (Twitter/@notasadgirll)

"Samaan," balas akun @VespaWiwid sambil mengunggah foto ikan lele dumbo yang nyasar saat terjadi banjir di rumahnya.

Ikan lele dumbo yang jumlahnya lebih dari satu tersebut diletakkan di dalam ember berwarna merah muda.

Lele dumbo nyasar di rumah warga saat banjir. (Twitter/@vespawiwid)
Lele dumbo nyasar di rumah warga saat banjir. (Twitter/@vespawiwid)

Beberapa warganet yang merasa geli bahkan sempat memberikan tanggapan lewat kolom komentar.

"Ini termasuk hukum mencuri atau rezeki ya hahaha," tutur salah seorang warganet.

"Nggak apa-apa lah ya, kepepet kebutuhan makanan juga kan banjir susah banget cari makannya," imbuh warganet lainnya.

Adakah di antara kalian yang mengalami kejadian ikan lele dumbo nyasar ke rumah saat banjir seperti warganet ini?

Let's block ads! (Why?)



"ikan" - Google Berita
January 04, 2020 at 09:04AM
https://ift.tt/35s7py1

Jakarta Banjir, Banyak Ikan Lele Dumbo Nyasar ke Rumah Warga - Suara.com
"ikan" - Google Berita
https://ift.tt/2Lm4jo8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jakarta Banjir, Banyak Ikan Lele Dumbo Nyasar ke Rumah Warga - Suara.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.