Search

Bahayanya Moncong Ikan Sori, Tajamnya Seperti Tombak | merdeka.com - Merdeka.com

Bahayanya Moncong Ikan Sori, Tajamnya Seperti Tombak Ikan Sori. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Nasib naas menimpa remaja asal kabupaten Buton Selatan, Sulawesi Tenggara, Muhammad Idul (17). Iduldiserang ikan sori saat sedang memancing di laut bersama temannya pada Sabtu, (18/1). Dia diserang ikan sori tepat di lehernya hingga moncongnya menancap.

Akibat kejadian ini, ia harus menjalani operasi untuk mengeluarkan moncong ikan sori tersebut dari lehernya. Lantas seperti apa bahaya ikan sori, berikut informasi selengkapnya:

1 dari 5 halaman

Kronologi Kejadian

Muhammad Idul dan temannya pergi memancing di laut di wilayah Buton. Salah satu temannya membawa senter yang membuat ikan-ikan berlompatan karena melihat cahaya.

Tiba-Tiba saat senter tersebut dimatikan ada seekor ikan sori terbang ke arah sampan dan moncongnya mendarat tepat di leher Idul.

2 dari 5 halaman

Ikan Sori Suka dengan Cahaya

ikan jarum atau di Indonesia masyarakat lebih familiar dengan nama ikan sori merupakan jenis ikan yang suka berenang di dekat permukaan. Sehingga mereka sering melompati geladak kapal yang dangkal.

Ikan ini sangat sensitif dengan cahaya, mereka akan berenang atau melompat dengan kecepatan tinggi untuk menuju sumber cahaya. Maka dari itu, ikan ini biasanya suka dengan cahaya yang berasal dari lampu kapal.

3 dari 5 halaman

Moncong Ikan Sori

Ikan sori memiliki bentuk badan memanjang dengan rahang sempit yang dipenuhi dengan gigi tajam. Paruhnya yang tajam mampu menimbulkan luka tusukan yang dalam. Ikan ini juga diketahui mampu melompat keluar dari dalam air dengan kecepatan mencapai 65 kilometer per jam.

Ikan sori ini hidup di daerah permukaan perairan pantai tropis dan subtropis. Ikan ini juga terkenal dapat berjalan di atas permukaan air dengan menggunakan ekornya.

4 dari 5 halaman

Hewan yang Berbahaya

Meski tidak memiliki racun, tetapi hewan ini cukup berbahaya karena memiliki moncong yang sangat tajam. Ikan sori juga mempunyai sifat agresif dimana saat terancam mereka akan melakukan gerakan yang tidak terduga.

Hal inilah yang harus diperhatikan oleh para nelayan karena ikan ini bisa mengancam sewaktu-waktu. Untuk itu, para nelayan khususnya yang sering melaut di malam hari agar meningkatkan kewaspadaan terhadap ikan jenis ini.

5 dari 5 halaman

Kejadian Serupa

Dilansir dari berbagai sumber, kejadian serupa juga pernah menimpa salah seorang nelayan di Pulau Gusung pada tahun 2016 silam. Guntung Asri (42) tewas setelah seekor ikan sori menancap di dada sebelah kanannya.

Saat korban mencabut moncong ikan tersebut dari dadanya, alhasil darahpun mengucur deras keluar dan Asri langsung terkulai lemah. Berkaca dari dua kejadian tersebut para nelayan harus meningkatkan kewaspadaan terhadap ikan-ikan yang sekirannya membahayakan bagi nelayan pada saat sedang berlayar.

[khu]

Let's block ads! (Why?)



"ikan" - Google Berita
January 21, 2020 at 11:25AM
https://ift.tt/36fYG29

Bahayanya Moncong Ikan Sori, Tajamnya Seperti Tombak | merdeka.com - Merdeka.com
"ikan" - Google Berita
https://ift.tt/2Lm4jo8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bahayanya Moncong Ikan Sori, Tajamnya Seperti Tombak | merdeka.com - Merdeka.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.