Search

Penjualan Ikan di Pasar Demangan Masih Stabil - Tribun Jogja

Laporan Reporter Tribun Jogja, Nanda Sagita Ginting.

TRIBUNJOGJA.COM, YOGYA - Pandemi Corona sejauh ini tak terlalu jauh mempengaruhi pembelian ikan di pasar Demangan, kota Yogya.

Permintaan dan harga ikan masih relatif stabil.

Essy (40), pedagang ikan di pasar Demangan, kota Yogya, mengatakan, penjualan ikan dagangannya masih laku dan diminati.

"Selama ini, penjualan masih baik-baik saja. Tidak terlalu merosot, setiap hari masih ada yang membeli," jelasnya kepada TRIBUNJOGJA.COM pada Senin (27/4/2020).

Harga Cabai Makin Pedas di Pasar Demangan Kota Yogya

Untuk pemasukan yang didapat juga masih dapat memenuhi kebutuhan keluarganya.

Dalam sehari pasti ada saja yang membeli dagangannya walaupun dalam jumlah yang tidak tentu.

"Setiap hari pasti ada yang membeli ikan. Hasilnya cukuplah untuk keperluan sehari-hari. Walaupun dalam sehari jumlah ikan yang terjual tidak tentu," terangnya.

Essy pun mengatakan, permintaan ikan sempat alami penurunan karena rumah makan dan restoran banyak yang berhenti beroperasi karena pandemi Corona.

"Iya, permintaan ikan sempat alami penurunan. Karena restoran dan rumah makan pada tutup. Namun tak berselang lama, permintaan pun naik lagi karena banyak rumah tangga yang membeli ikan untuk stok keperluan sehari-hari," tutur Essy.

Let's block ads! (Why?)



"ikan" - Google Berita
April 27, 2020 at 07:47PM
https://ift.tt/2SbHQNU

Penjualan Ikan di Pasar Demangan Masih Stabil - Tribun Jogja
"ikan" - Google Berita
https://ift.tt/2Lm4jo8

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penjualan Ikan di Pasar Demangan Masih Stabil - Tribun Jogja"

Post a Comment

Powered by Blogger.